JURNALISME ONLINE – Pesona Tol Kahyangan yang tak kalah menarik di daerah Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Tepatnya di dekat basecamp pendakian Gunung Merbabu via Suwanting. Rabu (13/7/2022).
Jalan yang indah ini menghubungkan Dusun Wonodadi, Desa Wonolelo dengan Dusun Suwanting, Desa Banyuroto, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang.
Tol Kahyangan ini terletak di lereng Gunung Merbabu dan tidak jauh dari jalan utama Magelang-Boyolali via Selo.
